Penyerahan Lulusan Angkatan 29 Politeknik Gajah Tunggal
Tangerang, 31 Agustus 2018, dilakukan acara penandatangan dan serah terima lulusan Diploma III Politeknik Gajah Tunggal Angkatan 29 sejumlah 117 lulusan dari jurusan Teknik Elektronika dan Teknik Mesin kepada 5 perusahaan mitra yang merekrut lulusan tersebut. Dalam acara tersebut Dr. Ita Mariza selaku Direktur Politeknik Gajah Tunggal mengucapkan banyak terima kasih kepada sejumlah perusahaan yang telah merekrut dan menerima lulusan Politeknik Gajah Tunggal yang bersedia membimbing untuk mencapai karir terbaik dan imbalan yang sangat kompetitif. Kelima perusahaan tersebut adalah PT. Gajah Tunggal Tbk. (perusahaan produsen ban); PT. IRC INOAC (perusahaan produsen automotive rubber parts); PT. Bando Indonesia (perusahaan produsen automotive belt and conveyor); PT. Polychem Indonesia (perusahaan produsen ethylene glycol, polyester, dan nylon); dan PT. INOAC Polytechno (perusahaan produsen pengembangan material berbasis poliuretan, karet, plastik, dan material sintetik).
Ibu Dr. Ita Mariza menyampaikan bahwa sebanyak 117 lulusan Politeknik Gajah Tunggal telah lulus dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) rata-rata di atas 3.0 dari 4.0 (IPK Lulusan 3.0 dari 4.0). Lulusan selain kompeten dibidangnya, juga dibekali ilmu manajerial dan kepemimpinan serta kedisiplinan maupun pendidikan moralitas yang sangat baik. Sehingga lulusan Politeknik Gajah Tunggal sudah memiliki bekal teknik dan manajerial yang sangat memadai dan siap untuk bekerja. Beliau mengucapkan rasa bangga kepada lulusan angkatan 29 atas semua prestasi yang diraih, serta memberikan pesan kepada mereka untuk bekerja secara baik, disiplin, hormat dan mentaati perintah/arahan atasan untuk bekerja dan berkinerja baik serta berkontribusi terhadap kesuksesan perusahaan yang mempekerjakannya. Selamat dan sukses untuk 117 lulusan yang siap kerja!
Saat ini Politeknik Gajah Tunggal menawarkan tiga Program Studi yaitu Teknik Mesin, Teknik Elektronika dan Teknologi Industri. Lulusan Politeknik Gajah Tunggal langsung direkrut oleh perusahaan-perusahaan mitra yang bergerak dalam bidang manufaktur. Sejauh ini Politeknik Gajah Tunggal menerapkan konsep pembelajaran ‘link and match’ dengan terus berkomunikasi, diskusi dan kerjasama dengan perusahaan mitra dalam proses penyusunan kurikulum dan metode pembelajaran dengan tujuan agar lulusan memiliki pengetahuan dan keahlian yang dapat memenuhi tuntutan kualifikasi, kompetensi dan kebutuhan perusahaan mitra. Sukses untuk perusahaan mitra, lulusan dan Politeknik Gajah Tunggal*