Politeknik Gajah Tunggal
Avatar admin

Tangerang, 05 Mei 2025 – Dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) Tahun 2025, Politeknik Gajah Tunggal menyelenggarakan upacara yang berlangsung khidmat di lapangan kampus pada Senin, 05 Mei 2025. Upacara ini diikuti oleh seluruh civitas akademika, mulai dari direktur, dosen, staf, hingga mahasiswa, sebagai wujud penghormatan terhadap jasa para pahlawan pendidikan serta komitmen untuk terus memajukan dunia vokasi di Indonesia.

Rangkaian upacara diawali dengan pengibaran bendera merah putih yang dilaksanakan dengan penuh khidmat, diiringi lagu kebangsaan Indonesia Raya. Suasana semakin khusyuk saat dilanjutkan dengan pembacaan naskah Undang-Undang Dasar 1945 yang mengingatkan kembali pada dasar negara dan semangat perjuangan bangsa. Setelah itu, hadirin bersama-sama menyimak pembacaan visi dan misi Politeknik Gajah Tunggul, sebagai pengingat arah dan tujuan lembaga dalam mencetak generasi vokasi yang unggul.

Tidak kalah penting, mahasiswa Politeknik Gajah Tunggul turut menyuarakan Pancasetia Mahasiswa Poltek GT, sebuah ikrar yang mencerminkan semangat belajar, integritas, dan pengabdian. Acara kemudian dilanjutkan dengan amanat pembina upacara yang menekankan pentingnya peran pendidikan vokasi di era teknologi dan globalisasi, sekaligus memberikan motivasi agar seluruh sivitas akademika terus berinovasi dan berkarya.

Sebagai peneguhan identitas kampus, seluruh peserta dengan penuh semangat menyanyikan Himne Politeknik Gajah Tunggul. Upacara kemudian ditutup dengan pengucapan doa bersama, memohon keberkahan agar perjalanan pendidikan di Poltek GT senantiasa diberi kelancaran dan keberhasilan.

Upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional ini tidak hanya menjadi seremonial tahunan, tetapi juga momentum refleksi bersama untuk menguatkan komitmen terhadap nilai-nilai pendidikan. Dengan semangat Hardiknas, Politeknik Gajah Tunggal siap terus melahirkan generasi vokasi yang cerdas, terampil, dan berdaya saing global.

Menurut Anda, Jurusan apa yang paling relevan dengan dunia kerja saat ini
Politeknik Gajah Tunggal ingin membuka kelas reguler (non-beasiswa), Apakah anda tertarik?